News

TANTANGAN EKONOMI GLOBAL DAN PERTUMBUHAN EKONOMI KAWASAN DI ERA TEKNOLOGI INDUSTRI 4.0

LHOKSEUMAWE – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Lhokseumawe mengadakan kuliah umum dengan tema “Tantangan Ekonomi Global dan Pertumbuhan Ekonomi Kawasan di Era Teknologi Industri 4.0”. Kegiatan ini dihadiri lebih dari 300 orang yang terdiri dari sivitas akademika FEBI IAIN Lhokseumawe maupun utusan dari internal IAIN Lhokseumawe. (Rabu, 11 Desember 2019) Kepala Perwakilan Bank Indonesia […]

SEMA FEBI IAIN LHOKSEUMAWE MELAKUKAN FRIENDSHIP STUDY KE UIN SUMATERA UTARA

LHOKSEUMAWE – Senat Mahasiswa (SEMA) dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Lhokseumawe mengadakan studi persahabatan (friendship study)  ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara di Medan. Acara  yang dilaksanakan di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam berlangsung pada hari Kamis, 28 November 2019. Rombongan SEMA FEBI dipimpin oleh Wakil […]

MAHASISWA FEBI JUARAI LOMBA KARYA TULIS ILMIAH

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menyelenggarakan Pekan Bimbingan dan Konseling Rehabilitasi yang diselenggarakan oleh mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Lhokseumawe menyelenggarakan beberapa acara yang diikuti oleh seluruh mahasiswa IAIN Lhokseumawe, di antaranya Seminar Hari Disabilitas Internasional, Perlombaan Video Pendek dan Karya Tulis Ilmiah. Kegiatan yang bertema “Meningkatkan […]

DEKAN FEBI MENGHADIRI KAJIAN STABILITAS KEUANGAN BERSAMA BANK INDONESIA DI SOLO

SOLO – Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Lhokseumawe, Dr. Iskandar, M.S.I. menghadiri kajian stabilitas keuangan bersama Bank Indonesia di Hotel Alila Solo, Rabu 27 November 2019. Kajian Stabilitas Keuangan (KSK) merupakan kajian utama Bank Indonesian di sektor Stabilitas Sistem Keuangan (SSK), yang disajikan kepada publik sebagai salah satu konstribusi Bank Indonesia bagi pengawasan […]

MENERIMA KUNJUNGAN SILATURRAHMI FEBI IAIN LANGSA

LHOKSEUMAWE – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Lhokseumawe kedatangan tamu dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Langsa, yang dipimpin oleh Dekan FEBI IAIN Langsa, Bapak Dr. Iskandar, MCL. Kamis, 5 Desember 2019. Acara yang penuh keakraban dilaksanakan di Ruang Rapat FEBI dan dimoderatori oleh Wakil Dekan III, Taufiq, MA. bertujuan sebagai ajang […]

COFFEE MORNING BERSAMA MAHASISWA BERPRESTASI

LHOKSEUMAWE – Pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Lhokseumawe mengadakan coffee morning bersama mahasiswa berprestasi yang telah mengharumkan nama FEBI di kancah nasional. Acara yang dilaksanakan pada Hari Kamis, 5 Desember 2019 di Ruang Rapat FEBI, dipandu oleh Wakil Dekan III, Taufiq, MA dan dihadiri oleh semua unsur pimpinan FEBI berlangsung penuh keakraban. […]

JURUSAN EKONOMI SYARIAH LAKSANAKAN RAPAT EVALUASI PROSES BELAJAR MENGAJAR

LHOKSEUMAWE – Jurusan Ekonomi Syariah melakukan rapat evaluasi Proses Belajar Mengajar (PBM) Semester Ganjil T.A. 2019-2020 pada Kamis, 28 November 2019. Rapat ini dipimpin oleh Wakil Dekan I, Bapak Dr. Husni, M.Ag dan dimoderatori oleh Ketua Jurusan Ekonomi Syariah, Ibu Malahayatie, S.HI, MA. Turut hadir Sekretaris Jurusan Ekonomi Syariah, Bapak Razali, MA, dan dosen-dosen pengampu […]

RAPAT KOORDINASI DOSEN MATAKULIAH KEAHLIAN JURUSAN PERBANKAN SYARIAH

LHOKSEUMAWE – Ketua Jurusan Perbankan Syariah (PBS), Yoesrizal M. Yoesoef, Lc., MA didampingi Wakil Dekan I, Dr. Husni, M.Ag. mengadakan rapat koordinasi dengan para dosen yang mengampu matakuliah keahlian di Jurusan PBS. Rakor ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat pemahaman dan kemampuan mahasiswa dalam memahami konsep dan teori Perbankan khusunya perbankan syariah dan mekanisme yang terjadi […]

ORMAWA FEBI MENGIKUTI KONFERENSI NASIONAL AKUNTANSI SYARIAH SE-INDONESIA DI TULUNG AGUNG

TULUNGAGUNG – Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Lhokseumawe mengikuti Konferensi Nasional Akuntansi Syariah se-Indonesia yang dilaksanakan oleh HMJ Akuntansi Syariah IAIN Tulungagung. Pada konferensi kali ini, utusan FEBI diwakili oleh Maulana, Muhammad Aris muladi, Fauzan Ummam dan Ramadhan. Konferensi  yang baru pertama kali ini diselenggarakan, mengangkat tema: The Dynamics Of […]