Rabu 5 April 2023, Himpunan Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah (HMJES) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Lhokseumawe mengadakan acara berbagi takjil dan berbuka puasa bersama yang dimana bertempat di Kota Lhokseumawe. Pada kegiatan kali ini himpunan mahasiswa jurusan ekonomi syariah mengangkat tema “meningkatkan Nilai solidaritas untuk mencapai suatu kekeluargaan”. Aidil fikri selaku ketua umum HMJ ekonomi syariah mengharapkan agar acara ini dapat menjaga dan meningkatkan solidaritas antar pengurus.Acara yang dilaksanakan dengan di awali dengan berbagi takjil pada sore hari yang dilaksanakan di depan masjid islamic center Kota Lhokseumawe.
Tak sedikit warga yang datang untuk menerima takjil yang akan dibagikan. Ditambah cuaca yang cerah dan bagus menambah suasana ramadhan kali ini sangat terasa sangat hikmat.
Setelah acara berbagi Takjil, dilanjutkan dengan berbuka bersama yang di adakan di platinum caffe yang di hadiri oleh beberapa dosen, yaitu bapak Wakil Dekan III yaitu bapak Taufiq, S.H.I., M.A. ada pula ketua jurusan Ekonomi Syariah Ibu Dr. Malahayatie, S.H.I., M.A. dan tak lupa pula sekretaris jurusan Ekonomi Syariah bapak Razali, S.E.I., MA. Tak lama selang waktu setelah berbuka selesai acara di sudahi dengan ucapan terimaksih kepada dosen yang telah menyempatkan hadir dalam acara ini. Lalu segenap keluarga besar HMJES pamit undur diri.