DUA PROFESIONAL MENGISI PROGRAM VISITING LECTURER PADA MK FILANTROPI SYARIAH BAGI MAHASISWA ES FEBI IAIN LHOKSEUMAWE

Dr. Lukman Hamdani, M. EI. Sebagai Komisioner Lembaga Wakaf Milinial (LWM)) dan Hanif Laksono, S.T., M. SI. dari OXFAM Indonesia mengisi materi tentang filantropi bagi mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah Semester lima pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Lhokseumawe. Program tersebut dilaksanakan pada Selasa dan rabu tanggal 7 dan 8 November 2023.

Kedua profesional tersebut diundang menjadi Visiting Lecturer pada Mata Kuliah Filantropi Syariah yang diampu oleh Dr. taufiq, S. HI., MA. dan Hartanty Dewi, M.M.  Kegiatan dilaksanakan dalam bentuk perkuliahan virtual pada waktu berbeda. Program Visiting Lecturer ini merupakan salah satu kegiatan kolaborasi dalam peningkatan khazanah cakrawala mahasiswa terhadap tema-tema yang berkenaan dengan filantropi syariah khususnya baik secara terotis maupun institusi.

Dr. Lukman Hamdani, M. EI., yang juga dosen pada Universitas YARSI Bogor memaparkan bahwa perlunya kaum milinial memahami dan mengambil peran dalam pemanfaatan aset-aset wakaf untuk kegiatan produktif. Tema perkuliahan yang diangkat adalah “Waqaf Milinial” hal ini sesuai dengan kegiatan pemateri yang konsen pada penelitian wakaf pada anak-anak muda. Bahkan Dr. Lukman memiliki program “Waqf English Course” yang diadakan secara zoom.

“Perlu memberikan penyadaran dan pemahaman bagi kalangan milinial dan generasi Z akan potensi dan tujuan dari pensyariatan wakaf. Sehingga wakaf tidak dipandang sebagai bentuk kegiatan tradisional keagamaan yang hanya diperuntukkan bagi sosial seperti untuk tanah pekuburan atau sarana ibadah.” Terang Dr. Lukman Hamdani. “Bahkan pemerintah sudah mulai memperkuat institusi serta regulasi wakaf  agar dapat berperan nyata dalam pembangunan terutama dalam hal pemberdayaan ekonomi umat.” Tambah alumnus Program Doktor Ekonomi Syariah UIN Sumatera Utara.

Sehari sebelumnya dihadirkan pembicara Hanif Laksono, S.T., M. SI. Sebagai Project MEAL Coordinator OXFAM di Indonesia yang membahas berkaitan dengan tema “NGO and Global Practices of Philantropy”. Pada kesempatan tersebut, Hanif memaparkan aktivitas NGO-NGO internasional khusunya OXFARM dalam melakukan misi kemanusiaan diberbagai belahan dunia yang dilanda konflik maupun bencana alam.

“Kegiatan kemanusiaan harus mendapatkan perhatian dari kalangan muda terutama mahasiswa dalam mendedikasikan perannya sebagai agen of change. Terutama dalam kegiatan sosial dan pendidikan”, pesan Hanif Laksono, “banyak kegiatan yang bersumber dana dari program filantropi yang diimplementasikan kepada kegiatn kemanusiaan, untuk itu diperlukan ide-ide kreatif dan inovatif dari kalangan milinial dan generasi Z”, lanjut Hanif.

Kedua Visiting Lecturer tersebut mengapresiasi kegiatan tersebut, terlebih untuk menyadarkan mahasiswa akan peran kegiatan filantropi terutama yang berbasis syariah untuk mewujudkan pembangunan yang adil dan sejahtera bersumber dari dana-dana kebajikan.