PENERBIT FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM – IAIN LHOKSEUMAWE
Perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan di universitas harus dapat didokumentasikan dalam bentuk publikasi yang baik sehingga dapat diakses oleh khalayak ramai. Hasil karya dalam bentuk buku juga menjadi sebuah tolak-ukur kemajuan institusi pendidikan. Untuk itu Penerbit Perguruan Tinggi (University Publisher) merupakan garis depan institusi yang keberadaannya menjadi tanda (icon) perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam – IAIN Lhokseumawe merupakan perwujudan dalam upaya meningkatkan kualitas sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe khususnya dalam rangka menghasilkan karya tulis buku yang berkualitas. Dalam perkembangannya penerbit ini juga bekerjasama dengan para akademisi, cendikiawan, praktisi dan ahli dari berbagai institusi di Indonesia untuk mendorong minat menulis dan dipublikasikan secara resmi agar dapat diakses masyarakat luas dan meningkatkan minat membaca di Indonesia.
Saat ini Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam – IAIN Lhokseumawe telah terdaftar pada Afiliasi Penerbit Perguruan Tinggi Indonesia (APPTI) dengan nomor anggota: 005.152.1.3.2022.
Visi
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam – IAIN Lhokseumawe menjadi lembaga penerbit universitas yang unggul dan bertaraf internasional.
Misi
- Memberikan layanan jasa penerbitan buku bagi sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe;
- Memberikan layanan kerjasama bagi akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas dalam menerbitkan buku;
- Memberikan layanan pembinaan dalam penulisan buku bagi sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe dan masyarakat umum.
Tujuan
- Mendorong tumbuh dan berkembangnya minat untuk menulis buku ilmiah di kalangan sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe, akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas;
- Mendorong produktivitas penulisan, dan penerbitan buku ilmiah bagi sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe, akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas;
- Menjalin kerjasama di tingkat nasional dan internasional dalam bidang penerbitan buku ilmiah karya sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe, akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas;
- Meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dalam rangka mencapai visi sebagai penerbit universitas yang unggul dan bertaraf internasional.
- Menghasilkan buku-buku ilmiah yang dapat bermanfaat bagi sivitas akademika FEBI – IAIN Lhokseumawe, akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas;
- Meningkatkan kemampuan sivitas FEBI – IAIN Lhokseumawe, akademisi, praktisi, cendikiawan, para ahli dan masyarakat luas dalam penulisan buku ilmiah.
Struktur Organisasi
Penanggungjawab:
Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam – IAIN Lhokseumawe
Penasehat:
1. Dr. Husni, M.Ag.
2. Siti Najma, M.M.
3. Taufiq, S.HI., MA.
Pimpinan:
Angga Syahputra, S.E.I., M.E.I., CBPA
Sekretaris:
Trie Nadilla, SE., M.Si., Ak., CA., CAPF
IT:
Basrul, M.S.
Contact Us
Lantai 2 Gedung FEBI IAIN Lhokseumawe
Jl. Medan-Banda Aceh, Km. 275 No. 1 Buket Rata, Alue Awe, Kota Lhokseumawe 24351
Phone: +6285360166660
Email: penerbitfebi@iainlhokseumawe.ac.id